Gerakan Senja Keluarga Kabupaten Wonosobo


Gerakan Senja Keluarga Kabupaten Wonosobo
Gerakan Senja Keluarga Kabupaten Wonosobo
Gerakan senja keluarga adalah program dari pemerintah kabupaten Wonosobo, yang sangat bagus untuk membangun keluarga yang sejahtera. Mengingat pentingnya kebersamaan dalam sebuah keluarga. 
Kami sebagai LSM, sangat mendukung mengingat dengan terbentuknya keluarga yang harmonis akan sangat mengurangi berbagai macam tindak kekerasan dalam keluarga juga sangat baik untuk anak, mengingat anak adalah aset masa depan bangsa.
Berikut selangkapnya tentang Senja keluarga:

GERAKAN SENJA KELUARGA
APAKAH SENJA KELUARGA ITU ?
Senja Keluarga adalah Gerakan moral untuk  keluarga agar  membiasakan berkumpul dan berkomunikasi dengan seluruh anggota  keluarga, antara orang tua, anak dan seluruh anggota keluarga lainnya di waktu senja hari untuk menciptakan hubungan yang harmonis dalam rumah tangga.
Mengapa Ada Senja Keluarga ?
TANTANGAN/HAMBATAN KELUARGA  MASA KINI  :
Tuntutan hidup sering  memaksa orang tua pergi ke luar rumah untuk bekerja lebih keras, sehingga kebersamaan bersama keluarga terkalahkan.
Kehadiran teknologi komunikasi (handphone) belum cukup menggantikan keterlibatan emosional antar anggota keluarga.
Teknologi komunikasi merupakan dua sisi mata pisau, satu sisi memudahkan komunikasi dan jendela informasi tanpa batas, sisi lain menghadirkan jutaan informasi yang bisa merusak akhlak.
Anak butuh pendampingan yang utuh baik fisik dan spiritual dari orangtua untuk memahami segala dinamika kehidupan.
Maksud Gerakan Senja Keluarga:
“ Mengembalikan fungsi keluarga sebagai lembaga pertama dan utama dalam pembinaan kehidupan beragama , sehingga tercipta masyarakat Wonosobo yang agamis, maju, mandiri dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai luhur budaya bangsa”.
APAKAH FUNGSI KELUARGA ITU?
FUNGSI KELUARGA ADA 8, YAITU :

Fungsi agama, mendorong keluarga  agar dapat menjadi wahana pembinaan kehidupan beragama yaitu beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Fungsi Sosial, keluarga sebaga wahana pembinaan dan persemaian nilai-nilai yang luhur
Fungsi  cinta  kasih,  mendorong keluarga agar dapat menciptakan suasana cinta dan kasih sayang dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara

Fungsi perlindungan, mendorong keluarga agar dapat menciptakan suasana aman, nyaman, damai, dan adil bagi seluruh anggota keluarganya.

Fungsi reproduksi, setiap keluarga dapat menerapkan cara hidup sehat dan mengerti tentang kesehatan reproduksinya
Fungsi pendidikan, memacu kecerdasan intelektual, emosional dan  spiritual.

Fungsi ekonomi  ada upaya  pembinanaan kualitas kehidupan ekonomi keluarga dan bertanggung jawab terhadap kesejahteraan keluarga.

Fungsi lingkungan, keluarga dapat menciptakan kehidupan yang harmonis dengan lingkungan masyarakat sekitar dan alam.
SIAPA SAJA SASARAN GERAKAN SENJA KELUARGA ?
SASARAN GERAKAN SENJA KELUARGA :

Perangkat Pemerintah tingkat kabupaten sampai wilayah desa/ kelurahan

Para tokoh agama dan tokoh masyarakat

Organisasi Sosial Keagamaan / Kemasyarakatan dan LSM.

Seluruh keluarga di Wonosobo, tanpa pembedaan golongan ekonomi, sosial maupun agama.

Pelaku bisnis, pengusaha jasa dan perdagangan
Kapan Pelaksanaan Senja Keluarga ?
Senja keluarga dilaksanakan seluruh  keluarga untuk saling berinteraksi pada waktu setelah terbenamnya matahari atau dalam komunitas muslim biasanya menyebut waktu Maghrib sampai Isya’
(antara jam 18.00 sampai dengan 19.30 WIB ).
1,5 JAM PENUH KASIH SAYANG BERSAMA KELUARGA, LEBIH BAIK DARIPADA 12 JAM SIBUK DENGAN AKTIVITAS MASING-MASING MESKI DALAM SATU RUMAH
DIMANA PELAKSANAAN SENJA KELUARGA?
Senja Keluarga di lingkup  keluarga dilaksanakan di rumah dan tempat ibadah yang terdekat
Senja Keluarga di lingkup masyarakat yang bergerak dalam bidang jasa, perdagangan dan bisnis atau usaha lain yang waktu aktivitasnya siang sampai malam hari pelaksanaannya menyesuaikan kondisi dan tempat
Senja Keluarga lingkup pemerintahan yang melaksanakan kegiatannya di malam hari menyediakan  waktu untuk kegiatan  Senja Keluarga.
APA SAJA AKTIVITAS SENJA KELUARGA?
LINGKUNGAN KELUARGA

Bagi yang muslim kegiatan diawali dengan mematikan tayangan televisi, Sholat maghrib berjama’ah diutamakan di masjid / mushola, setelah berdzikir  diteruskan tadarus dan mengkaji Al-Qur’an, menuntun anak untuk belajar pelajaran sekolah, maupun untuk belajar pendidikan moral, budi pakerti, maupun untuk saling berkomunikasi guna membahas problem keluarga dan lain-lain, diteruskan Sholat Isya’ dan diakhiri makan bersama dan mengarahkan, membimbing belajar bagi putra / putrinya
Bagi yang non muslim, kegiatan diawali dengan mematikan televisi/radio kebaktian / doa bersama, dilanjutkan dengan membaca dan menkaji kitab suci, pendidikan moral budi pekerti, saling berkomunikasi untuk membahas problem keluarga dan lain-lain, diakhir makan bersama dan mengarahkan, membimbing belajar bagi putra / putrinya
LINGKUNGAN PERDAGANGAN, JASA DAN BISNIS USAHA YANG AKTIVITASNYA MALAM HARI

Menghentikan suara-suara musik dengan mengganti lagu-lagu rohani atau bacaan Al Qur’an
Menjalankan ibadah sesuai dengan agamanya dan melakukan do’a
Melaksanakan kegiatan positif yang bermanfaat sesuai tuntunan agama yang dianut.
Menghentikan kegiatan yang menimbulkan suara-suara  yang menganggu kekhusukan ibadah.
LINGKUNGAN PEMERINTAH
       Menyisihkan waktu untuk do’a dan ceramah keagamaan pada setiap acara kepemerintahan sedang untuk pelaksanaannya menyesuaikan  acaranya.
       Memberi kesempatan untuk menjalankan ibadah sesuai dengan agama yang di anut.
       Menghentikan kegiatan sementara ketika terdengar lantunan suara adzan.
       Memperdengarkan lagu-lagu rohani
Gerakan senja keluarga merupakan bentuk kesadaran seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Wonosobo yang diwujudkan dengan penandatangan kesepakatan bersama sebagai berikut :
MONITORING GERAKAN SENJA KELUARGA
TINGKAT KABUPATEN
Berdasar SK Bupati Wonosobo Nomor : 451/229/2011 tanggal 13 Juni 2011 tentang Pembentukan Tim Monitoring dan Evaluasi Gerakan Senja Keluarga Kabupaten Wonosobo
PELINDUNG :
Bupati Wonosobo
Wakil Bupati Wonosobo
PENASEHAT :    
Sekretaris Daerah Wonosobo
KETUA :
Asisten Perekonomian & Pembangunan Sekda
SEKRETARIS :
Kepala Bagian Kesra Setda
ANGGOTA :
       Kepala Bagian Humas Setda Wonosobo
       Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Wonosobo
       Ka. Sub. Bag. Agama dan Pendidikan Bagian Kesra Setda Wonosobo.
       Kasi. Penerangan Agama Masyarakat Kantor Kemenag Kab. Wonosobo.
       Ketua MUI Kabupaten Wonosobo.
       Ketua PCNU Kabupaten Wonosobo.
       Ketua PD Muhammadiyah Kabupaten Wonosobo
       Ketua PD Rifaiyah Kabupaten Wonosobo.
       Ketua Walubi Kabupaten Wonosobo.
       Ketua Parisada Hindu Kabupaten Wonosobo
       Ketua Matakin Kabupaten Wonosobo
       Ketua Wali Gereja Kabupaten Wonosobo
       Ketua Paroki Kabupaten Wonosobo.
TINGKAT KECAMATAN
Tingkat kecamatan dibentuk Tim Monitoring Gerakan Senja Keluarga oleh Camat dengan mengacu pada SK tingkat kabupaten.
TINGKAT DESA / KELURAHAN
Tingkat Desa/Kelurahan dibentuk Tim Monitoring Gerakan Senja Keluarga oleh Kepala Desa / Kelurahan dengan mengacu pada SK tingkat kecamatan.
          Keluarga Yang Berkualitas adalah Keluarga Yang Penuh Cinta, Toleransi dan Kesalehan
Jadikan waktu senja sebagai waktu yang berharga untuk membangun komunikasi, interaksi, serta penanaman nilai-nilai positif bagi keluarga, yang pada akhirnya, semoga gerakan ini dapat berdampak positif bagi terwujudnya masyarakat Wonosobo yang lebih berkualitas, maju, dan sejahtera.
Mari Kita Sukseskan
Senja Keluarga

Menuju Keluarga Yang Sejahtera dan Bahagia

Like This Article ?

0 komentar

Post a Comment

Powered by Blogger.
 
 
Copyright © 2013 UPIPA GOW WONOSOBO - All Rights Reserved
Design By QVAA VEER KHAN - Powered By Blogger